Labels

Tuesday, January 31, 2012

Transformasi Total

"Janganlah kamu menjadi serupa dengan dunia ini, tetapi berubahlah oleh pembaharuan budimu, sehingga kamu dapat membedakan manakah kehendak Allah: apa yang baik, yang berkenan kepada Allah dan yang sempurna." - Roma 12:2

"Sebagai ganti tembaga Aku akan membawa emas, dan sebagai ganti besi Aku akan membawa perak, sebagai ganti kayu, tembaga, dan sebagai ganti batu, besi; Aku akan memberikan damai sejahtera dan keadilan yang akan melindungi dan mengatur hidupmu." - Yesaya 60:17

"Kepada mereka Allah mau memberitahukan, betapa kaya dan mulianya rahasia itu di antara bangsa-bangsa lain, yaitu: Kristus ada di tengah-tengah kamu, Kristus yang adalah pengharapan akan kemuliaan! Dialah yang kami beritakan, apabila tiap-tiap orang kami nasihati dan tiap-tiap orang kami ajari dalam segala hikmat, untuk memimpin tiap-tiap orang kepada kesempurnaan dalam Kristus. Itulah yang kuusahakan dan kupergumulkan dengan segala tenaga sesuai dengan kuasa-Nya, yang bekerja dengan kuat di dalam aku." - Kolose 1:27-29

Awalnya, di luar Kristus, kita adalah anak-anak dunia dan serupa dengan sistem dunia ini. Namun di dalam Kristus, kita memasuki proses transformasi yang sedemikian rupa, dari mengenal yang buruk menjadi mengenal yang baik, dari mengenal yang baik jadi mendalami yang berkenan di hati-Nya dan semakin jauh lagi maka Ia menghendaki kita sempurna sama seperti Kristus yang sempurna adanya.

Namun menjadi sempurna membutuhkan kerelaan sedangkan tingkat kerelaan masing-masing individu berbeda-beda, itu sebabnya Tuhan menyediakan upah yang berbeda-beda juga. Yang membawa hidupnya dengan nilai yang sama dengan batu, maka hanya bisa memperoleh upah senilai dengan besi. Sedangkan yang berupaya senilai tembaga, Ia menyediakan emas sebagai upahnya. Maka renungkanlah jika seseorang yang hanya mengikut Tuhan setengah hati, hanya ingin menjadi baik daripada menjadi sempurna, mohon jangan mengharap emas sebagai upah yang akan diberikan. Terlebih lagi yang tidak mau berusaha apa-apa.

Menjadi sempurna memang butuh usaha, perjuangan dan pergumulan yang gila-gilaan bersama Kristus. Anda akan dibawa melampaui batas-batas yang bahkan tak pernah terpikir sebelumnya. Orang-orang di sekitar Anda akan memandang aneh terhadap diri Anda, namun itu WAJAR dalam Kristus. Sebab cara kerja kerahasiaan Kristus dalam kehidupan dan jiwa kita hanya berlaku melalui keintiman dan kedalaman yang sedemikian rupa, yang hanya dipahami oleh Tuhan dan diri Anda sendiri. Selamat menempuh kesempurnaan Kristus dan bersiaplah menerima mahkota kemuliaan yang telah disediakan bagi kita.

No comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.

About Windunatha

My photo
An ENTP Person. Saksi Terakhir Sebelum Segalanya Berakhir. One Of The Remnant In The Last Days.